PENAMPILAN PRODUKSI AYAM BROILER YANG DIBERI PAKAN MENGANDUNG MINYAK BUAH MERAH (Pandanus conoideus Lam.) PADA ARAS YANG BERBEDA
Abdul Rahman Ollong(1*), Wihandoyo (Wihandoyo)(2), Yuny Erwanto(3)
(1) 
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan minyak buah merah (MBM) pada pakan terhadap penampilan produksi ayam broiler. Delapan puluh ekor ayam broiler umur sehari (DOC) ditempatkan pada empat kelompok perlakuan pakan yang berbeda, yaitu: P0 (pakan kontrol/tanpa penambahan minyak), P1 (2% MBM), P2 (4% MBM), dan P3 (6% MBM). Setiap kelompok perlakuan terdiri dari empat ulangan masing-masing dengan lima ekor. Ayam broiler dipelihara selama 41 hari. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan analisis variansi pola searah dan diuji lanjut dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumsi pakan berbeda nyata (P<0,05) dan tertinggi pada P3 (2363,40 g/ekor/6 minggu) diikuti P2 (2350,40 g/ekor/6 minggu), P1 (2181,80 g/ekor/6 minggu), dan P0 (1931,43 g/ekor/6 minggu). Pertambahan bobot badan (P<0,05) tertinggi pada P2 (950,45 g/ekor/6 minggu) diikuti oleh P1 (886,08 g/ekor/6 minggu), P3 (856,00 g/ekor/6 minggu), dan P0 (671,70 g/ekor/6 minggu). Konversi pakan (FCR) menunjukkan hasil yang berbeda tidak nyata pada semua perlakuan. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan minyak buah merah dalam pakan mampu meningkatkan konsumsi pakan dan pertambahan bobot badan namun tidak berpengaruh terhadap FCR.
(Kata kunci: Ayam broiler, Minyak buah merah, Konsumsi pakan, Pertambahan bobot badan, Konversi pakan)
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.21059/buletinpeternak.v36i1.1271
Article Metrics
Abstract views : 2579 | views : 5579Refbacks
- There are currently no refbacks.
Buletin Peternakan (Bulletin of Animal Science) Indexed by:
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.