Pandangan Islam terhadap Kepemimpinan Wanita dalam Mewujudkan Masyarakat Madani di Indonesia

https://doi.org/10.22146/jf.3097

Hj. Widyastini(1*)

(1) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk menginventarisasi pandangan Islam terhadap kepemimpinan wanita dalam mewujudkan masyarakat madani di Indonesia dan melakukan evaluasi kritis tentang kepemimpinan wanita sehingga hal tersebut dapat dipahami oleh bangsa Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika yang berwilayah dari Sabang-Merauke.

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis, sintesis dan verstehen. Metode-metode tersebut digunakan untuk menguraikan data-data yang diperoleh sesuai dengan bagian-bagiannya kemudian digabungkan satu per satu, sehingga diperoleh suatu hasil penelitian dan diambil kesimpulan dengan menggunakan kaidah-kaidah logika yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dianalisis, maka dapat diambil kesimpulan bahwa pandangan Islam terhadap kepemimpinan wanita dalam mewujudkan masyarakat madani di Indonesia merupakan suatu proses berpikir filosofis religius dalam rangka meraih suatu kejelasan dalam memahami masalah-masalah krusial, yang terutama berkaitan dengan kepemimpinan seorang wanita, kehidupan masyarakat dalam suasana kemajuan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi pada saat ini yang terdapat dalam masyarakat madani.

Kata kunci: kepemimpinan/pemimpin wanita, masyarakat madani, Indonesia.

Full Text:

PDF



DOI: https://doi.org/10.22146/jf.3097

Article Metrics

Abstract views : 2378 | views : 1683

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c)

Jurnal Filsafat Indexed by:

Google ScholarSinta (Science and Technology Index)


Jurnal Filsafat ISSN 0853-1870 (print), ISSN 2528-6811 (online)