Terbitan Terkini

Vol 13 No 2: Mei 2024

Telah terbit Jurnal Nasional Teknik Elektro dan Teknologi Informasi Edisi Mei 2024. Jurnal Nasional Teknik Elektro dan Teknologi Informasi Volume 13 Nomor 2 terdiri atas sepuluh artikel, meliputi lima artikel di bidang teknologi informasi; tiga artikel di bidang isyarat, sistem, dan elektronika/telekomunikasi; serta dua artikel dalam bidang sistem tenaga listrik.

Diterbitkan: 2024-05-29

Artikel

Lihat semua terbitan

Jurnal Nasional Teknik Elektro dan Teknologi Informasi adalah jurnal dengan akses terbuka (open access) dan menerapkan penelaahan sejawat (peer review) yang memublikasikan hasil penelitian dan kajian mendalam di bidang teknik elektro dan teknologi informasi. Jurnal ini mempunyai cakupan teknologi informasi; sistem tenaga listrik; isyarat, sistem, dan elektronika; serta sistem komunikasi. Kebaruan, keaslian penelitian, dan isu-isu ilmiah terkini dalam cakupan tersebut serta kemanfaatan untuk masyarakat menjadi prioritas Jurnal Nasional Teknik Elektro dan Teknologi Informasi dalam menerbitkan naskah.

Jurnal Nasional Teknik Elektro dan Teknologi Informasi diterbitkan oleh Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada, mempunyai nomor ISSN 2301-4156 (cetak) dan 2460-5719 (online). Jurnal ini terbit empat kali per tahun, yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, dan November dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

 


DOI 10.22146/jnteti
Lisensi