PENGARUH KONSELING LAKTASI PADA IBU HAMIL TRIMESTER III TERHADAP PEMBERIAN PRELAKTAL BAYI BARU LAHIR

https://doi.org/10.22146/jkr.12640

Happy Dwi Apriliani(1*), Risanto Siswosudarmo(2), Wahyu Ikka Setiyarini(3)

(1) Gadjah Mada University
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author

Abstract


PENGARUH KONSELING LAKTASI PADA IBU HAMIL
TRIMESTER III TERHADAP PEMBERIAN PRELAKTAL BAYI
BARU LAHIR

Happy Dwi Aprilina1, Risanto Siswosudarmo2, Wahyu Ikka Setiyarini3

ABSTRACT

Background: Exclusive breastfeeding’s rate in Indonesia is still low. One of the causes of this failure is the
prelacteal feeding in infants’ early life. Prelacteal feeding can cause the infants reluctance to suckle their
mothers’ breasts, diarrhea, allergy, ear infections and respiratory disorders in infants. One of the efforts to
prevent prelacteal feeding is providing lactation counselingto women in the third trimester of pregnancy.
Objective: To assess the impact of lactation counseling to women in the third trimester of pregnancy
toward prelacteal feeding to newborn infants.
Method: This research design usedrandomized controlled trial (RCT) which is divided into treatment group
(pregnant women class and individual lactation counseling) n=33 and control group (pregnant women class
only) n=34. The subjects are woman in the third trimester of pregnancy in the work area of Puskesmas
Sokaraja 1, Banyumas. The sampling technique is simple random sampling. Chi square, relative risk (RR)
and logistic regression analysis is used for statistical analysis.
Result and Discussion: Proportion mothers who did not give prelacteal feeding wassignificantly higher in
intervention group than in control group, 69% vs 30% with RR = 1.69 (95% CI: 1.06 to 2.68) p = 0.01.
Conclusion: Mothers who received counseling lactation in the third trimester of pregnancy had a 1.69
times greater chance to not give prelacteal than mothers who did not receive counseling lactation.
Keywords: Exclusive Breastfeeding, Lactation Counseling, Prelacteal, Health Education, Breastfeed

ABSTRAK

Latar Belakang: Cakupan pemberian ASI Eksklusif di Indonesia masih dalam rendah. Salah satu penyebab
kegagalan ASI Eksklusif adalah pemberian prelaktal pada awal kehidupan bayi. Pemberian prelaktal dapat
menyebabkan bayi malas menyusu, diare, alergi, infeksi dan gangguan pernapasan pada bayi. Salah satu
upaya dalam mencegah pemberian prelaktal yaitu dengan memberikan konseling laktasi pada ibu hamil
trimester ketiga.
Tujuan: mengetahui pengaruh konseling laktasi pada ibu hamil trimester ketiga terhadap pemberian
prelaktal bayi baru lahir.
Metode: Desain penelitian menggunakan randomized controlled trial (RCT),dibagi menjadi kelompok
perlakuan (kelas ibu hamildan konseling laktasi) n=33 dan kelompok kontrol (kelas ibu hamil saja) n=34.
Subjek penelitian yaitu ibu hamil trimester ketiga di wilayah kerja Puskesmas Sokaraja 1 Banyumas. Teknik
pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Chisquare, risiko relatif (RR) dan analisis
regresi logistik digunakan untuk analisis statistik.
Hasil dan Pembahasan: Proporsi ibu tidak memberikan prelaktal pada kelompok intervensi lebih tinggi
dibandingkan dengan kelompok kontrol; 69% vs 30% dengan RR=1,69 (95% CI: 1,06-2,68), sehingga terdapat perbedaan yang bermakna secara statistik pada kelompok perlakuan dibandingkan dengan
kelompok kontrol
Kesimpulan: Proporsi ibu yang mendapatkan konseling laktasi pada kehamilan trimester ketiga 1,69 kali
berpeluang lebih besar tidak memberikan prelaktal daripada ibu yang tidak mendapatkan konseling laktasi.

Kata kunci: ASI Eksklusif, Konseling laktasi, Prelaktal, Pendidikan Kesehatan, Menyusui

1 E-mail: happydwiaprilina@yahoo.com; Program Studi Magister Keperawatan Universitas Gadjah Mada
2 Bagian Obstetri dan Ginekologi Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada
3 Rumah Sakit Umum Daerah Banyumas





DOI: https://doi.org/10.22146/jkr.12640

Article Metrics

Abstract views : 2450 | views : 6813

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Kesehatan Reproduksi



Jurnal Kesehatan Reproduksi Indexed by:

 

 



SEKRETARIAT JURNAL KESEHATAN REPRODUKSI
Departemen Obstetri dan Ginekologi, FK-KMK, UGM/RS Dr. Sardjito
Jl. Kesehatan No. 1, Sekip Utara, Yogyakarta 55281
Tlp: (0274) 511329 / Faks: (0274) 544003
Email: jurnal.kesehatanreproduksi@ugm.ac.id
Cp: Dwi Astuti +6281802698043