Representasi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia dalam Konten Akun Instagram

  • Tri Rahma Kusuma Wardani Sekalah Pasca Sarjana, Universitas Gadjah Mada
Keywords: Instagram; Media Sosial; Perpustakaan Nasional; Representasi

Abstract

Dalam perkembangan teknologi informasi, media sosial adalah salah satu produknya. Media sosial kini tidak hanya digunakan oleh perorangan untuk berkomunikasi dengan teman, namun juga digunakan oleh lembaga, termasuk Perpusnas. Media sosial Instagram yang dimiliki Perpusnas adalah representasi lembaga perpustakaan sebagai garda terdepan mendukung perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi. Selain itu, hal ini menunjukkan bahwa Perpusnas mengikuti kemajuan teknologi dan informasi dan mengikuti pola perilaku masyarakatnya yang kini lebih dekat dengan teknologi. Namun demikian, isi atau konten Instagram memiliki makna, dan dalam memaknai sebuah konten Instagram diperlukan sebuah analisis tertentu. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui makna dibalik unggahan akun Instagram Perpusnas. Penulisan ini menggunakan analisis semiotika Roland Barthes dengan memaknai tanda yang terdapat dalam unggahan Instagram Perpusnas. Dari hasil analisis ditemukan bahwa representasi Perpustanas di akun Instagramnya menunjukkan bahwa Perpusnas adalah lembaga yang mengikuti perkembangan masyarakat melalui tulisan dan tagar yang dimuat, serta Perpusnas merupakan tempat kaum parlente bagi yang ingin memperkaya ilmu pengetahuannya.

Published
2023-05-05
How to Cite
Tri Rahma Kusuma Wardani. (2023). Representasi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia dalam Konten Akun Instagram. Media Informasi, 32(1), 1-12. https://doi.org/10.22146/mi.v32i1.6228