Lewati ke menu navigasi utama Lewati ke konten utama Lewati ke footer situs

Artikel penelitian

Vol 10 No 1 (2016): Volume 10, Number 1, 2016

Integrasi proses elektrokoagulasi-elektrooksidasi sebagai alternatif dalam pengolahan limbah cair batik zat warna naftol

DOI
https://doi.org/10.22146/jrekpros.34425
Telah diserahkan
November 16, 2023
Diterbitkan
Juni 30, 2016

Abstrak

Produksi kain batik menghasilkan air limbah yang mengandung campuran makromolekul organik kompleks dengan warna pekat. Dalam penelitian ini, proses elektrokoagulasi-elektrooksidasi (EC-EO) berurutan menggunakan elektroda aluminium-grafit dan PbO2-grafit, diusulkan sebagai metode alternatif untuk mengolah limbah cair zat warna naftol hasil proses pewarnaan kain batik. Efek dari parameter berupa kerapatan arus (3,77, 5,65, 7,53 dan 7,90 mA/cm2) terhadap penurunan intensitas warna dipelajari dalam penelitian ini. Metode kombinasi ini dilakukan dalam satu reaktor batch dengan kapasitas 1,3 L, dimana 20 menit awal adalah proses elektrokoagulasi dan 100 menit berikutnya adalah proses elektrooksidasi. Pengambilan sampel dilakukan pada menit ke-10, 20, 40, 60, 80, 100 dan 120. Uji intensitas warna dilakukan dengan metode spektrofotometri UV/VIS. Hasil penelitian menunjukan bahwa penurunan intensitas warna tertinggi (99,78%) dapat diperoleh pada densitas arus 7,53 mA/cm2 selama 120 menit dengan konsumsi energi listrik 14,40 kWh/m3. Semakin tinggi densitas arus yang diberikan, maka semakin besar pula nilai penurunan intensitas warna dari limbah cair zat warna naftol.

Referensi

  1. Barrera-Díaz, C., Bilyeu, B., Roa, G., BernalMartinez, L., 2011, Physicochemical as- pects of electrocoagulation, Sep. Purif. Rev., 40, 1- 24
  2. Hu, C., Wang, S., Sun, J., Liu, H., Qu, J., 2016, An effective method for improving electrocoagulation process: optimization of Al13 polymer formation, Colloids Surf. A Physicochem. Eng. Asp., 489, 234-240.
  3. Kabdas¸ li, I., Arslan-Alaton, I., Olmez-Hancı, T., Tünay, O., 2012, Electrocoagulation applications for industrial wastewaters: A critical review, Environ. Technol. Rev., 1, 2- 45.
  4. Mollah, M.Y.A., Gomes, J.A.G., Das, K.K., Cocke, D.L., 2010, Electrochemical treatment of Orange II dye solution-Use of aluminum sacrificial electrodes and floc characterization, J. Hazard. Mater., 174, 851-858.
  5. Radjenovic, J., Sedlak, D.L., 2015, Challenges and opportunities for electrochemical processes as next-generation technologies for the treatment of contaminated water, Environ. Sci. Technol., 49, 11292-11302.
  6. Rashed, MN, dan AA El-Amin, 2007, Photocatalytic Degradation of Methyl Orange in Aqueous TiO2 Under Different Solar Irradiation Source, Int.J.Phys.Sci., Vol. 2 (3), 73- 81.
  7. Republik Indonesia, 2009, Keputusan Presiden No. 33 Tahun 2009 Tentang Hari Batik Nasional, Presiden Republik Indonesia, Jakarta.
  8. Sunarto, 2008, Teknik Pencelupan dan Pencapan Jilid 2, Depdiknas, Jakarta.