Program Pelatihan Pengelolaan Arsip Dalam Mewujudkan Program Tertib Arsip di Pemerintah Kota Batu
Novita Cristyne Anggraeni(1*), Muhammad Rosyihan Hendrawan(2)
(1) Universitas Brawijaya
(2) Universitas Brawijaya
(*) Corresponding Author
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis program pelatihan pengelolaan arsip dan faktor pendukung dan penghambat program. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa program pelatihan pengelolaan arsip masih belum berjalan secara maksimal. Hal ini dikarenakan: 1) Sudah ada kesesuaian antara program dengan kelompok sasaran, dikarenakan program tersebut mampu memberikan dampak dan manfaat yang baik bagi kelompok sasaran. 2) Belum ada kesesuaian antara program dengan organisasi pelaksana dikarenakan organisasi pelaksana masih belum dapat memenuhi kebutuhan untuk menjalankan program tersebut. 3) Sudah ada kesesuaian antara kelompok sasaran dan organisasi pelaksana yaitu sudah adanya koordinasi, komunikasi dan kerjasama yang baik antara kelompok sasaran dan organisasi pelaksana. Pemerintah Kota Batu perlu memperhatikan penyediaan dana dan standar operasional prosedur serta sumber daya manusia dalam pelaksanaan program pelatihan pengelolaan arsip di Pemerintah Kota Batu
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Armida, A., Susanti, D., & Sarianti, R. (2017). Pelatihan Manajemen Arsip Dinamis di Kecamatan 2 X 11 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman Sumatera Barat. Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Madani (JPMM), 1(2), 230-248. Arsip Nasional Republik Indonesia. 2022. Laporan Hasil Pengawasan Kearsipan Nasional. https://anri.go.id/page/laporan-hasil-pengawasan-kearsipan-nasional. 10 Februari 2022 Barthos, B. (2016). Manajemen Kearsipan : Untuk Lembaga Negara, Swasta dan Perguruan Tinggi. Jakarta: PT. Bumi Aksara. Creswell, J. W. (2016). Research Design: Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Hendrawan, M. R. & Ulum, M. C. (2017). Pengantar Kearsipan: dari Isu Kebijakan ke Manajemen. Malang: UB Press. Hendrawan, M. R. & Putra, P. (2022). Integrasi Manajemen Pengetahuan dan Literasi Informasi: Pendekatan Konsep dan Praktik. Malang: UB Press. Korten, D. C., 1988. Pembangunan Berdimensi Kerakyatan. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia. Muhidin, S. A., & Winata, H. (2016). Manajemen Kearsipan untuk Organisasi Publik, Bisnis, Sosial, Politik dan Kemasyarakatan. Bandung: Pustaka Setia. Pemerintah Kota Batu. (2016). Kedudukan, Susunan Organisasai, Uraian Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Batu. Pemerintah Kota Batu Nomor 76 tahun 2016. Batu: Pemerintah Kota Batu Peraturan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia. (2012). Standar Fungsi Lembaga Kearsipan Daerah. Peraturan Kepala ANRI Nomor 23 tahun 2012. Jakarta: Arsip Nasional Republik Indonesia. Peraturan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia. 2017. Perubahan atas Peraturan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2016 Tentang Standar Kualitas Hasil Kerja Pejabat Fungsional Lembaga Kearsipan Daerah. Peraturan Kepala ANRI Nomor 23 Tahun 2017. Jakarta: Arsip Nasional Republik Indonesia. Putri, C. C. H., & Maryam, S. (2019). Implementasi Pembinaan Pengelolaan Arsip di Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tangerang. Madani Jurnal Politik Dan Sosial Kemasyarakatan, 11(3), 187-203 Rachmaji, A. S. (2016). Peran Akuisisi Arsip Statis BUMN terhadap Khazanah Arsip Ststias BUMN di Indonesia. Jurnal Kearsipan Vol.7 No.1, 4. Ratri, N. K., & Krismayani, I. (2016). Analisis Kegiatan Pembinaan Kearsipan di Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Provinsi Jawa Tengah. Jurnal Ilmu Perpustakaan, 5(2), 281-290.Rohman, A. (2009). Memahami Pendidikan dan Ilmu Pendidikan. Yogyakarta: Laksbang Mediatama. Rohman, A. (2009). Memahami Pendidikan dan Ilmu Pendidikan. Yogyakarta: Laksbang Mediatama. Sufa’ah, A., & Christiani, L. (2018). Optimalisasi Pengelolaan Arsip Dinamis Melalui Pembinaan Kearsipan di Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kota Pekalongan. Jurnal Ilmu Perpustakaan, 7(3), 141-150. Sugiarto, A., & Wahyono, T. (2005). Manajemen Kearsipan Modern. Yogyakarta: Gava Media. Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta. Suharto, Edi. (2009). Membangun Masyarakat Memberdayakan Rakyat. Bandung: Refika Aditama. Sukoco, B. M. (2007). Manajemen Administrasi Perkantoran Modern. Jakarta: Erlangga. Tarigan, D. (2000). Artikulasi Konsep Implementasi Kebijakan: Prespektif, Model dan Kriteria Pengukurannya. Yogyakarta: UGM. Undang-Undang Republik Indonesia. 2009. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan. Jakarta: Arsip Nasional Republik Indonesia.
DOI: https://doi.org/10.22146/khazanah.79381
Article Metrics
Abstract views : 1572 | views : 906Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Khazanah: Jurnal Pengembangan Kearsipan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.