Ibadah Kelas Ala Reality Show Televisi

https://doi.org/10.22146/jps.v1i1.23432

Ratna Noviani(1*)

(1) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UGM
(*) Corresponding Author

Abstract


“ Reality show merupakan jenis tayangan televisi yang semakin diminati, dan bahkan mampu menempati posisi prime time di Indonesia. Kemiskinan dan kehidupan kaum miskin merupakan salah satu tema yang cukup populer yang diangkat dalam tayangan realitas ditelevisi.Tulisan ini membahas fenomena tayang anrealitas di Indonesia, khususnya bagaimana program tayangan realitas mengkonstruksi ibadah keagamaan dan distingsi kelas. Empat tayangan realitas yang disiarkan pada momen bulan suci Ramadan 1432 H yaitu Bukan Puasa Biasa(TransTV), Orang Pinggiran (Trans7), Jika Aku Menjadi-Ramadan (Trans TV), dan Big Brother Indonesia (Trans TV) menjadi focus kajian dalam tulisan ini. Kajian mendalam terhadap ke empat tayangan realitas tersebut menunjukkan bahwa ada proseses tetikasi dan obyektifikasi realitas kemiskinan guna mendefinisikan dan menggarisbawahi ibadah kelas.Tayangan realitas tentang kelas bawah cenderung menampilkan banalitas pesan tentang kemiskinan.Realitas hidup dan ibadah agama kelas bawah hanya menjadi project bagi kelas diatasnya untuk memperbaiki kualitas spiritual keagamaannya dan untuk membangun citra positif tentang sikaya.Persoalan kemiskinan, pada akhirnya, hanya dianggap sebagai problem individual yang bisa dilalui atau diatasi dengan religiu sitas dan ketekunan ibadah individual.”


Kata kunci: Reality Show, Televisi, Ibadah, Kelas


Full Text:

PDF



DOI: https://doi.org/10.22146/jps.v1i1.23432

Article Metrics

Abstract views : 2172 | views : 2667

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2015 Jurnal Pemikiran Sosiologi



Jurnal Pemikiran Sosiologi Indexed by:

Crossref Member Badge      

ISSN 2252-570X (Print), ISSN 2502-2059 (online).


free
web stats View my stats